23 Desember 2016

Universitas Negeri Padang Mengadakan Latihan Dasar Kepemimpinan Bagi Peserta PPG SM-3T Angkatan IV

Agenda akhir dari rangkaian Pendidikan Profesi Guru SM-3T Universitas Negeri Padang adalah Latihan Dasar Kepemimpinan bagi peserta. Setelah melalui kegiatan Ujian Tulis Nasional (UTN) Utama dan UTN Ulang 1. Kegiatan ini mendatangkan Fasilitator dari LPMP dan UNP. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Rektor Universitas Negeri Padang, Prof. Ganefri, P.hd. Dalam Sambutannya jiwa kepemimpinan sangat dibutuhkan oleh seorang Pendidik dalam mengelola waktu dan kelas dilapangan. Seorang Pendidik juga harus memiliki kedisiplinan yang tinggi. 
Peserta Latihan Dasar Kepemimpinan bagi peserta PPG SM-3T Angkatan IV Universitas Negeri Padang
Beliau mencontohkan Pengaruh yang luar biasa dari Nabi Muhammad SAW dalam mengubah kehidupan manusia saat ini. Sedangkan di Indonesia Chairu Tanjung adalah sosok pemimpin yang kreatif dan inovatif, dan membaca peluang dalam berkarya. Selanjutnya, Kelak para alumni PPG SM-3T dapat mengajar di Sekolah Negeri dan Yayasan Swasta, dan jika memenuhi persyaratan guru sertifikasi akan langsung mendapatkan tunjangan sertifikasi.

Dalam sambutan Panitia Latihan Dasar Kepemimpinan, kegiatan ini berlangsung selam 3 hari, yaitu mulai dari tanggal 22 hingga 24 Desember 2016 dan diikuti oleh 164 peserta. Sementara menurut Ketua Program PPG SM-3T Universitas Negeri Padang, Prof. Agustina, M.Hum menyatakan Kegiatan ini merupakan Kegiatan yang wajib diikuti oleh peserta PPG SM-3T. Dimana kompetensi memimpin harus melekat dalam diri Guru Profesional. Sehingga dimana pun para Alumni PPG SM-3T dapat mendedikasikan diri sebagai guru teladan dan berpengaruh terhadap peserta didik.

Terima kasih atas kunjungannya di blog "IDsaragih.com". Pertanyaan dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini.
EmoticonEmoticon